Resep Gulai ikan (Gule ikan)

Gulai ikan (Gule ikan) adalah menu masakan yang sering dijumpai di rumah makan padang di seluruh dunia. Di daerah kota padang, menu masakan gulai ikan terenak menurut saya adalah di Rumah Makan Keluarga, lokasinya ada di Bungus dan di Simpang Tiga DPRD Khatib Sulaiman. Menu yang paling enak dan jadi salah satu andalan di rumah makan tersebut yaitu Gulai Ikan Karang atau Gulai Kepala Ikan.

Gulai Ikan
Gulai Ikan

Nah, di sini saya kan berikan resep gulai ikan (gule ikan) yang biasa saya masak di rumah. Berikut resep masakannya:

Bahan :
  1. 1 Kg Ikan laut (ikan apa aja kalau bisa yang berdaging tebal biar sedaaaap )
  2. 400 ml santan kental
  3. 1000 ml santan
  4. 6 siung bawang putih
  5. 15 siung bawang merah tumbuk kasar
  6. 1 ruas jahe
  7. 1 ruas kunyit
  8. 1 ikat (100 gram) daun ruku-ruku bisa diganti dengan daun kemangi
  9. 1 lembar daun kunyit
  10. 1 buah batang serai
  11. 100 gram cabe rawit tumbuk kasar
  12. Garam secukupnya

Cara membuat :
  1. Haluskan bawang putih, jahe, kunyit
  2. Rebus santan kental dan encer, aduk sampai mendidih agar santan tidak pecah
  3. Masukkan bumbu yang dihaluskan, bawang merah yang telah ditumbuk kasar, daun kunyit, cabe rawit yg telah ditumbuk kasar dan garam aduk.
  4. Jika kuah/santan telah rata dan mendidih masukkan ikan
  5. Tunggu sampai ikan matang
  6. Sesaat sebelum ikan matang masukkan daun ruku ruku/daun kemangi. Tunggu hingga daun layu dan harum
  7. Sajikan dan selamat menikmati :)

Lebih sedap jika menngunakan ikan karang
Previous
Next Post »
Thanks for your comment